Segala sesuatu yang ditata rapi dan estetis akan terasa nyaman untuk dipandang. Seperti halnya pada feeds Instagram yang banyak orang mainkan saat ini. Dengan tujuan dijadikan blog pribadi, edukasi, bahkan promosi jualan. Untuk dapat mendesain dengan lebih cantik, kini terdapat aplikasi edit feeds Instagram yang dapat menunjang tampilan feeds.
Mencoba mengedit foto serta video memberikan kemudahan dalam mendapatkan like, komentar positif sekaligus bertambahnya pengikut. Jadikan feeds Instagram lebih menarik perhatian banyak orang dengan 5 rekomendasi aplikasi edit feeds berikut ini:
Pilihan aplikasi edit feeds pertama jatuh pada Snapseed dengan ciri khas logo bentuk daun. Snapseed merupakan aplikasi edit foto yang cocok diunduh di perangkat Android maupun iOS. Perdana rilis tahun 2012 yang kini memiliki rating bagus. Snapseed menyediakan fitur yang lengkap dan nyaman digunakan pengguna.
Keunikan aplikasi ini adalah memiliki desain yang tertata rapi. Saat mengedit foto, kolom utama yang tertera hanya Looks, Tools, dan Export yang di dalamnya berisi berbagai fitur seperti filter, crop, frames, lensa blur dan lainnya. Pilihan fitur tersebut dirasa sangat menunjang dalam menghasilkan editan foto yang estetis untuk diunggah ke feeds Instagram.
Selain bisa menjadi aplikasi edit feeds Instagram, Canva menjadi paket lengkap untuk mendesain segala hal dengan estetis. Tidak perlu diragukan lagi aplikasi ini menjadi pilihan bagi pemula hingga level pro untuk belajar membuat desain. Bisa diakses dimanapun baik smartphone maupun PC.
Canva menyediakan fitur gratis serta premium. Berbagai hal seperti edit foto, design logo, kartu, hingga story Instagram dapat dibuat menggunakan Canva. Hasil design akan tersimpan di folder projek sehingga mudah diunduh atau dibagikan ke feeds Instagram. Selain itu, terdapat menu buat sebuah tim di mana menjadi wadah berkolaborasi bersama teman dalam mengedit foto atau desain yang estetis.
Tentu bagi penggemar fotografi tidak asing lagi menggunakan aplikasi bernama VSCO. Aplikasi untuk mengedit foto dan video serta menggabungkan beberapa foto. Kepopulerannya tidak diragukan karena sering dipakai oleh pebisnis, selebgram, maupun blog pribadi. Gratis diakses para pengguna yang ingin mempercantik foto.
VSCO menjamin pengguna terbebas dari munculnya iklan secara tiba-tiba. Ditambah fitur yang tersedia cocok untuk mengedit tampilan feeds Instagram. Tersedia frame yang beragam, fitur kontras yang mengatur kecerahan, live foto, filter, fitur studio yang menampilkan seluruh hasil foto editan, dan sebagainya. Selain itu, penggunaan aplikasi ini aman dan terhindar dari virus.
Demi tampilan feeds di Instagram lebih estetis, cobalah untuk menggunakan aplikasi bernama Picsart. Melihat rating yang cukup bagus serta diunduh sebanyak 500 juta orang tidak ada salahnya untuk menjelajahi aplikasi ini. Tampilan aplikasi pun cukup menarik dan kekinian untuk diunduh di smartphone. Pengguna dapat langsung menggunakannya tanpa harus bayar.
Dengan satu aplikasi dapat melakukan banyak hal seperti edit foto, video, menggabungkan foto di setiap momen, dan menyisipkan audio. Ditambah lagi dengan adanya fitur penghilang objek yang ingin dihilangkan memudahkan untuk menciptakan hasil editan yang diharapkan. Fitur seperti jenis font tulisan, filter eksklusif, serta mengganti background foto dengan mudah.
Rekomendasi terakhir yang dapat dicoba untuk mengedit foto bernama Lightroom. Di Google Play sendiri mendapat rating sebesar 4,2 yang cukup diminati orang-orang. Dengan aplikasi ini memungkinkan untuk belajar proses edit secara cepat. Desain yang ditampilkan simpel sehingga tidak menyulitkan pengguna.
Lightroom sendiri sering digunakan para selebgram dalam mengedit konten. Terdapat fitur yang sangat dibutuhkan seperti menghapus segala sesuatu di foto yang mengurangi estetika. Hal lainnya memungkinkan untuk mengatur perspektif suatu foto yang diambil sehingga hasilnya lebih terlihat profesional. Tersedia juga beragam filter dan pengubah warna.
Banyaknya aplikasi edit feeds Instagram yang dapat diunduh gratis sangat menguntungkan pengguna. Mempercantik foto atau video dengan aplikasi menjadi salah satu strategi dalam dunia bisnis maupun seni untuk menarik hati banyak orang di Instagram. Pilihlah aplikasi yang sesuai dengan selera agar tercipta konten yang estetis.
Emoticon