BLANTERVIO103

Cara Membuat Mesin Las Sendiri Dari Bahan Bekas

Cara Membuat Mesin Las Sendiri Dari Bahan Bekas
Thursday, November 5, 2020

Membuat mesin las sendiri


Arenapublik.com - Membuat berbagai macam perkakas untuk kebutuhan rumah memang terasa lebih asik jika kita bisa melakukannya sendiri, contohnya seperti mesin las yang biasa kita ketahui sebagai alat untuk menghubungkan dua buah plat besi atau aluminium dengan tujuan tertentu. Jika kita memiliki cukup uang, tentu saja cara ini bisa kalian lewati karena kami ingin berbagi pengalaman saja dari apa yang pernah kami lakukan untuk membuat satu peralatan rumah. 


Pada kesempatan ini juga, kami ingin mengangkat cara membuat mesin las dari bahan bekas yang dapat kita manfaatkan dengan baik. Jadi, dengan perkakas yang kita buat ini nantinya bisa membantu menjaga lingkungan sekitar.


Menurut prinsip kerjanya, mesin las bekerja berdasarkan short circuit dari dua kutub positif dan negatif dengan nilai amphere tertentu, sehingga media yang digunakan sebagai penyambung kedua plat besi menjadi panas dan meleleh, akibatnya media tersebut bisa menyambungkan kedua plat yang yang ingin disambungkan.


Komponen Membuat Mesin Las Sendiri


Sub bab ini kami akan mulai membahas bagaimana cara memembuatnya secara step by step, mulai dari peralatan yang harus disiapkan untuk mempermudah pengerjaannya.


1. Siapkan Aki Bekas

Membuat mesin las sendiri


Tahapan pertama untuk memulai adalah menyiapkan aki bekas, kalian bisa menggunakan aki bekas yang masih berfungsi tentunya. Akinya bisa dari motor, mobil, atau jenis lainnya. Tidak tergantung ukuran dan kapasitas yang dimiliki aki, jadi bebas memilih ya temen temen, pokoknya sebuah aki.


Fungsi aki dari proses ini adalah untuk memberikan sumber energi dari proses pengelasan nanti, seperti yang sudah kami jelaskan di atas tadi tentang prinsip kerja mesin las. Nah aki adalah cara sederhana bagaimana mesin las bekerja. Cuma kekurangan dari penggunaan aki adalah kita tidak bisa mendapatkan arus yang besar seperti mesin las yang dapat kita atur arusnya. 


2. Siapkan Carbon Batang Bekas Baterai Jam

Membuat mesin las sendiri


Selanjutnya adalah dengan mengambil carbon batangan yang terdapat pada baterai jam, seperti baterai ukuran AA atau AAA. Pada tahapan ini kalian diminta bekerja keras sedikit, dikarenakan kita harus membuka atau membongkar baterai bekasnya untuk mengambil carbon batangan yang terdapat di dalamnya, tapi harus hati hati ya temen temen, gunakan sarung tangan agar proses lebih aman.


Fungsi dari carbon batang ini adalah sebagai media penyambung atau probe atau penyalur panas untuk proses pengelasan. Jadi, bila kita biasanya menemui orang lain melakukan pengelasan dengan menggunakan capit buaya atau seperti tembakan bentuknya, tapi pada proses membuat mesin las ini carbon batangan lah yang menjadi medianya. 


3. Siapkan Kabel, Kayu, dan Saklar

Terakhir menyiapkan barang barang support, di mana kita membutuhkan kabel yang cukup tebal untuk koneksi atau sambungan dari aki dengan carbon batangan sebagai penghantar panasnya untuk proses pengelasan. Selanjutnya kayu juga digunakan sebagai handle dari carbon batangannya agar kita tidak berkontak langsung dengan media panasnya. Untuk handle ini kalian tidak harus menggunakan kayu juga ya temen temen, silahkan sesuaikan sendiri bahannya, dengan catatan harus bahan yang tidak menghantarkan listrik seperti kayu contohnya. 


Lalu saklar, seperti yang sudah kita bayangkan prosesnya. Fungsi saklar ini adalah untuk On-Off dari mesin las nya sendiri, supaya kita tidak boros dalam pemakaian aki nya. Usahakan pemilihan saklar juga harus disesuaikan dengan besar arus dari aki ya, agar saklar juga tidak meleleh karena dilewati arus yang besar dari aki.


Cara Membuat Mesin Las Sendiri


Setelah kita mengumpulkan seluruh komponen yang diperlukan untuk membuat mesin las tersebut, tahap selanjutnya adalah kita melakukan assembly dari setiap komponen yang sudah kita kumpulkan, sebagai contoh bisa melihat dari gambar di bawah ini.

Membuat mesin las sendiri


1. Sambungkan kabel jumper ke kutub positif dan negatif dari aki.

2. Pada kabel di kutub positif aki, jangan lupa sambungkan saklar terlebih dahulu sebagai on off mesin las nya nanti. 

3. Buat satu handling yang bisa digunakan untuk menggabungkan carbon batangan dari bekas baterai.

4. Lalu sambungkan seluruh kutub positif dan negatif aki ke handling yang sudah dibuat sebelumnya. Pastikan saklar yang sudah terpasang masih dalam kondisi off dulu sebelum digunakan.

5. Silahkan dicoba untuk menggabungkan setiap plat tembaga tipis seperti alumunium atau hanya sekedar ingin menyambung kabel berukuran besar.


Untuk proses pembuatan mesin las sendiri dari bahan bekas sudah cukup sampai di sini, karena untuk membuatnya pun sangat sederhana sekali. 


Jika kalian membutuhkan satu hal yang praktis, kalian bisa menambahkan skun untuk koneksi kabel jumper ke kutub positif dan negatif di aki, kalau ingin lebih menghemat cost. Kalian bisa langsung menghubungkan kabel tersebut disetiap kutub aki yang tersedia. 


Semoga artikel sederhana ini dapat bermanfaat bagi kalian pembaca setia arenapublik, bila ada yang kalian bingungkan bisa langsung komen pada kolom komentar. Jangan lupa share artikel ini agar orang lain dapat merasakan berbagai macam manfaatnya. Terimakasih


Share This Article :
Arenapublik

TAMBAHKAN KOMENTAR

Salam jumpa.. lama tidak main ke sini makin mantab saja konten-kontennya.. Btw, bisa juga ya bikin alat las dari perabotan sederhana begini.. Thanks bro..

Balas
9127155806442794821