BLANTERVIO103

3 Ide Bisnis Makanan Frozen Paling Laris 2020

3 Ide Bisnis Makanan Frozen Paling Laris 2020
Wednesday, November 18, 2020

Ide bisnis makanan frozen

Arenapublik.com - Ide bisnis kadang susah ditemukan, tetapi pada saat menemukan ide terkadang kita yang lama untuk memulai pergerakan. Bisnis tidak memandang waktu kapan siap atau tidaknya kalian, tapi dibutuhkan konsistensi agar bisa survive dan terus bisa mengembangkan usaha yang kalian miliki agar semakin maju. Oleh karena itu, berdasarkan pengamatan yang kami lakukan berhasil menemukan 3 ide bisnis makanan frozen yang paling laris meskipun di masa pandemi seperti ini. 

Pada kesempatan ini juga kami akan berbagi pengetahuan bagaimana cara pemasaran agar saat kalian sudah memulai usaha, dagangan kalian bisa laku dan mendapatkan repeat order untuk berulang kali. Karena yang dibutuhkan sekarang dalam bisnis atau berdagang adalah bagaimana cara kita mendapatkan loyal customer sehingga mereka mau membeli produk kita lagi dan mempromosikan secara sukarela kalau produk yang kita miliki kualitasnya terjamin.

Sebagai informasi tambahan, dibutuhkan modal cukup besar untuk memulai usaha yang kami berikan ini, tetapi tidak sampai besar sekali karena masih masuk dalam kategori wajar. Karena modal terbesar yang harus kita miliki terletak pada freezer, mau tidak mau sebagai langkah awal untuk memulai usaha makanan frozen, kalian harus memiliki peralatan elektronik tersebut.


1. Bisnis Chicken Naget

Ide bisnis makanan frozen

Poin pertama yang kami rekomendasikan adalah dengan bisnis chicken naget, makanan satu ini sudah pasti sangat digemari oleh semua kalangan tentunya baik anak anak hingga dewasa, pengolahan naget juga terbilang tidak terlalu sulit karena cukup dengan digoreng pada minyak panas dalam waktu beberapa menit kalian sudah bisa menikmati makanan sederhana ini, terlebih jika kalian cocol dengan saus sambal. 

Berbicara masalah harga sudah pasti naget tidak terlalu mahal dan tidak murah sekali, dikategorikan sebagai makanan dengan harga menengah. Untuk daya tahan chicken naget pun tergolong lama jika dimasukkan ke dalam freezer dan kalau listrik rumah kalian mati, naget bisa bertahan sekitar 1 sampai 2 hari saja.


2. Bisnis Sosis Frozen

Ide bisnis makanan frozen

Selanjtunya adalah dengan membuka usaha jualan sosis frozen, sama seperti naget tadi. Sosis juga termasuk ke dalam makanan yang sangat mudah diolah dan bisa dicampur ke dalam berbagai macam campuran makanan, pengolahan nya sangat sederhana karena kalian cukup menggoreng sosis ke dalam minyak panas untuk waktu yang sebentar lalu tiriskan. Selain itu cara menikmati sosis juga bisa sangat bervariasi, tergantung kalian dalam mengolahnya.

Harga dari sosis frozen juga tidak mahal, sangat rata rata dan bisa dibeli untuk semua kalangan masyarakat. Daya tahan sosis juga termasuk lama jika tidak berada dalam freezer, lebih lama dari naget. Jadi untuk menghemat listrik, freezer kalian bisa dimatikan beberapa hari sekali.


3. Bisnis Donat Frozen

Ide bisnis makanan frozen

Terakhir adalah kita membuka peluang usaha untuk menjual donat frozen, memang sangat terdengar asing karena donat biasanya termasuk dalam makanan basah dan susah dikonsumsi jika dalam waktu yang lama. Tetapi kami mengamati ada salah satu merk donat yang menjual donat frozen tersebut, bisa kalian cari Kiko Donat, yang menjual donat frozen dengan aneka rasa. Jika kalian ingin menjual nya ini bisa dikategorikan sebagai terobosan baru.

Harga yang ditawarkan cukup murah juga, karena kita bisa mendapatkan banyak donat. Selain itu daya tahan dari donat tersebut juga sangat lama jika ditempatkan di dalam freezer, hingga 1 bulan. Untuk mengatasi rasa penasaran, kami pun coba membeli donat ini pengiriman dari Bogor ke Surabaya. Ternyata dalam waktu 2 hari tanpa masuk freezer donat tersebut masih bisa bertahan dan renyah saat digoreng.

Baca Juga: Cara Menjaga Harta Kekayaan


Cara Pemasaran Makanan Frozen

Sebagai penjual, tentunya kita mengharapkan dagangan kita bisa laku dengan keras di pasaran tentunya. Pada sub bab ini kami hanya ingin sharing berdasarkan penglaman dari pemilik @KikoFrozen di Instagram atau yang menjual Kiko Donat. Cara yang diterapkan mungkin sama seperti cara penjual makanan pada umumnya, yang terpenting adalah berusaha dulu.

Setiap orang bisa membuka usaha yang sama, tapi perkara rejeki tidak bisa disamakan.

  • Memulai untuk menciptakan branding dari produk yang kalian punya, bisa dari membuat logo, stiker, feed yang bagus di Instagram, dan lain sebagainya. Saat feed instagram kalian sudah bagus, untuk melanjutkan promosi tentunya akan semakin baik.
  • Langkah selanjutnya adalah dengan memulai promosi melalui facebook, jika mempunyai cukup modal, kalian bisa membuat fasnpage dari produk yang kalian punya lalu bisa mulai promosikan produknya dengan facebook ads.
  • Setelah itu, gunakan promosi melalui komunitas yang kalian punya. Contoh jika kalian memiliki komunitas motor atau mobil, sudah pasti mereka merupakan loyal dan royal tentunya. Komunitas ini tergantung sosmed yang kalian gunakan, bisa dari twitter, line, telegram, dan lain sebagainya.
  • Pasarkan melalui market place terkenal seperti Shopee, Tokopedia, dan lain sebagainya. Hal ini dilakukan sebagai langkah tepat jika ada pembeli dari luar kota, dan upaya untuk mengamankan transaksi.
  • Terakhir adakan give away, saat dikira produk yang kalian jual sudah mendapatkan omset yang lumayan banyak.  Kalian bisa melakukan langkah tersebut, hal ini bisa menarik followers dan memperkenalkan produk kalian secara luas karena mewajibkan tag atau mention teman. 

Nah, segera lakukan pengelolaan bisnis kalian dengan baik. Jangan lupa 3 ide bisnis makanan frozen yang kami berikan merupakan rekomendasi saja, jika kalian sudah mempunyai bisnis sendiri bisa menerapkan strategi pemasaran yang sudah kami rekomendasikan di atas. Poin poin di atas memang sangat umum dilakukan oleh kebanyakan orang, tetapi kunci utamanya adalah kalian harus menguatkan Branding Produk terlebih dahulu.

Sekian informasi yang dapat kami berikan, semoga artikel ini dapat bermanfaat bagi kalian semua pembaca setia arenapublik. Jangan lupa share artikelnya agar orang lain dapat mengetahui sumber pendapatan sampingan yang bisa mereka rasakan, terimakasih. 

Share This Article :
Arenapublik

TAMBAHKAN KOMENTAR

jujur saya tertarik untuk coba bisnis yang ketiga, yaitu donat frozen, sepertinya menarik untuk di coba

Balas

wah boleh sekali mas, silahkan. Cukup senang ada yang tertarik dengan ide yang kami share.

Balas

kemaren aku uda mau komen tapi kotal komene ga isa diklik mas
aku paling terkejut ada donat kok iso frozen ya, inovatif banget sih

Balas

Donat Frozen, baru tau kalau ada donat di-frozen.

Balas

Dari 3 diatas enak Sosis Frozen saya bilang mah...Tinggal rasanya saja dibuat pariasi..😊😊

Balas

Ide donat frozennya boleh juga, karena donat cukup banyak yang menggemari dan harganya juga cukup terjangkau.

Balas

bisnis itu lo mas boz
teh dalam kemasan
saya rasa itu juga sedang lagi naik daun
layaknya bunga janda atau apa itu

Balas

Pas di rumah aja gini aku banyak nimbun stock frozen food nih, Mas. Paling banyak sih otak-otak, sosis, sama donat. Jadi pas pengen ngemil langsung goreng aja, gak usah susah-susah keluar rumah buat beli 😍.

Kalau dipikir-pikir bisnis ini emang hype banget pas pandemi kyk gini. Kyknya boleh nih dicoba.🤭

Balas

Nah itu dia menguatkan branding produk yang utama, klo udh terkenal gampang larisnya.

Jual semuanya aja kayaknya lebih bagus 👍😆

Balas

Bener banget nih, selama pandemi ini, terutama saat awal-awal berlakunya pandemi, buanyaaaakkk banget yang jualan makanan beku.

Bahkan sampai ayam goreng dibekuin, keren banget idenya dah

Balas

nah ya bener banget kang, sekarang ini lagi booming bisnis usaha frozen. yang paling banyak peminatnya kayaknya donat frozen ya. tp ku juga jadi konsumen suka semua sih, donat, sosis, nuget, semuanya. wkwk

Balas

3 ide bisnis yg tertulis di atas Makanan kesukaan saya dan keluarga semua itu hehe. Apalagi Donat sama Chicken naget. dimasa pandemi begini memang harus lebih kreatif dlm berbisnis, terutama bisnis makanan.

Balas

betul mas, harga terjangkau hehe

Balas

wah mba ela maruk nih, semua disikat wkwk

Balas

waahh makanan kesukaan saya naget dan sosis, digoreng dibakar enak banget,

sering beli jajanan begini, memang cocok ditemani sama saos pedas

Balas

kalau hati membeku bisa dijual nggak bang karena hatiku sudah begitu lama membeku he he

Balas

Lama tidak main ke arena Republik karena ganti domain, eh saat ke sini, uda semakin maju saja repulik kita dengan informasi baru yang sangat bermanfaat, terutama tentang Bisnis Makanan Frozen Paling Laris 2020

Balas

Sepupuku juga ada yg bikin usaha donat Frozen. Tapi memang yg roti2 begini bisa banget ternyata dibuat Frozen ya mas. Dulu aku pikir hanya daging2an yg bisa.

Malah enaaak kalo beli cemilan makanan Frozen. Gampang dimasak, trutama utk orang yg ga jago bikin sendiri :p

Balas

Saya baru mau mulai ngefrozen produk jajanan risoles dan martabak kentang, masih trial dan error' nih soalnya takut isiannya yg ga tahan lama. Nice info dan salam kenal

Balas
9127155806442794821